Soal Ulangan Harian PKn Kelas 6 SD Tema 1 Subtema 1 + Kunci Jawaban

Berikut kami sampaikan contoh soal ulangan harian atau evaluasi PKn / PPKn Kelas 6 SD tema 1 Selamatkan Makhluk Hidup subtema 1 Tumbuhan Sahabatku Semester 1 beserta Kunci Jawaban.

soal ulangan harian kelas 6 tema 1 subtema 1

Contoh soal penilaian harian PPKn Kelas 6 Semester 1 Kurikulum 2013 ini juga dapat di download pada link di akhir postingan ini. Soal ini juga dilengkapi kunci jawaban sehingga adik-adik kelas 6 dapat belajar secara mandiri.

Contoh soal evaluasi /UH/PH PKn Kelas 6 SD Tema 1 Subtema 1 Kurikulum 2013 beserta Kunci Jawaban kita kutip dari buku modul bahan ajar tematik kurikulum 2013 revisi 2018 terbitan fokus.

Soal Ulangan Harian PKn Kelas 6 SD Tema 1 Subtema 1

I. Soal Pilihan Ganda

1. Perhatikan perilaku-perilaku berikut ini!

  1. Suka berteman dengan orang lain walaupun mempunyai agama yang berbeda
  2. Menjaga kerukunan antar umat beragama
  3. Selalu memaksa orang lain mengikuti agamanya

Perilaku yang mencerminkan sikap Sila Pertama Pancasila ….

a. 1 dan 3
b. 1 dan 2
c. 2 dan 3
d. 3

2. Tania sedang ikut ibunya membeli sembako di sebuah kios dekat rumahnya. Tak jauh dari tempat mereka membeli sembako, ada seorang nenek yang kesulitan menyeberang jalan. Sebagai anak yang baik, Tania menolong nenek tersebut untuk menyeberang jalan.

Baca Juga:  Soal Ulangan Harian Kelas 6 SD Tema 5 Subtema 1 Pelajaran PKN

Perilaku yang dilakukan Tania merupakan wujud pelaksanaan Pancasila khususnya sila yang berbunyi ….

a. Ketuhanan Yang Maha Esa
b. Kemanusiaan yang adil dan beradab
c. Persatuan Indonesia
d. Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan dan perwakilan

3. Sikap yang sesuai dengan nilai Pancasila di lingkungan keluarga adalah ….

a. menghormati guru
b. menghormati tetangga yang berbeda agama
c. menjaga adik dengan penuh kasih sayang
d. ikut bekerja bakti membersihkan selokan

4. Berikut yang tidak termasuk nilai-nilai yang terkandung dalam Sila Kedua Pancasila adalah ….

a. solidaritas sesama manusia
b. kerukunan antar umat beragama
c. persamaan derajat semua warga
d. perdamaian dalam menjalani kehidupan

5. Sikap selalu mengutamakan persatuan dan kesatuan merupakan sikap positif terhadap Pancasila terutama Sila ….

a. I
b. II
c. III
d. IV

II. Soal Isian PKn Kelas 6 Tema 1 Subtema 1

1. Sila kedua Pancasila berbunyi …..

2. Lambang sila pertama Pancasila adalah ….

3. Eya selalu berdoa sebelum tidur dan setelah bangun tidur.

Baca Juga:  Soal Ulangan Harian IPS Kelas 6 Tema 2 Subtema 1 dan Kunci Jawaban

Sikap Eya merupakan pengamalan Pancasila Sila …..

4. Persatuan dan kesatuan merupakan makna yang terkandung dalam Pancasila Sila ….

5. Suatu kesadaran sikap moral dan tingkah laku manusia terkandung dalam Pancasila Sila ….

III. Soal Uraian PKN Kelas 6 Tema 1 Subtema 1

1. Berikan contoh-contoh sikap yang mencerminkan Sila Pertama Pancasila!

2. Perhatikan gambar berikut!

Jelaskan makna dari gambar tersebut!

3. Sebutkan tiga contoh sikap yang mencerminkan Sila Kedua Pancasila!

4. Sebutkan fungsi Pancasila bagi bangsa Indonesia!

5. Tulislah nilai-nilai yang terkandung dalam Sila Ketiga Pancasila!

Download Soal UH/PH Evaluasi PKn Kelas 6 Tema 1 Subtema 1 Semester 1 K13

Kunci Jawaban UH PKn Kelas 6 Tema 1 Subtema 1 

I. Pilihan Ganda

  1. B
  2. B
  3. C
  4. B
  5. C

II. Essay

1. Kemanusiaan yang Adil Beradab

2. Bintang

3. Pertama

4. Ketiga

5. Ketiga

III. Uraian

1. Berdoa sebelum tidur atau sebelum makan, tidak membeda-bedakan teman yang berbeda agama, melaksankan ibadah sesuai agama masing-masing, Saling menghormati antarsesama manusia, Tidak memaksakan suatu agama pada yang lain, Bekerja sama dan saling membantu dalam bidang sosial, ekonomi, maupun keamanan lingkungan, tanpa memandang latar belakang agama, Mengembangkan sikap toleransi beragama sejak dini.

Baca Juga:  Soal UTS/PTS PPKn Kelas 1 2 3 4 5 6 SD Semester 2 Kurikulum 2013

2. Pohon beringin dengan akar yang menjulur ke bawah diartikan sebagai tempat berteduh

3. Mengakui persamaan derajat, hak, kewajiban asasi manusia. Mengakui dan memperlakukan manusia sesuai dengan harkat dan martabatnya sebagai makhluk Tuhan Yang Maha Esa. Mengembangkan sikap saling mencintai sesama manusia

4. Sebagai dasar negara, sebagai ideologi negara, sebagai kepribadian bangsa Indonesia, pandangan hidup bangsa Indonesia, dan perjanjian luhur bangsa Indonesia

5. Nilai-nilai yang terkandung pada Sila Ketiga Pancasila :

  • Menempatkan persatuan, kesatuan, kepentingan serta keselamatan bangsa dan Negara di atas kepentingan yang sifatnya pribadi atau pun golongan.
  • Rela berkorban demi untuk kepentingan bangsa dan juga Negara.
  • Cinta terhadap tanah air dan juga bangsa.
  • Bangga dalam bertanah air Indonesia serta bangga menjadi bangsa Indonesia.
  • Memajukan pergaulan demi untuk kesatuan dan persatuan bangsa dalam semboyan Bhinneka Tunggal Ika, berbeda-beda tetapi tetap satu.

Demikian contoh soal evaluasi / ulangan harian PPKn tema 1  subtema 1 kelas 6 SD semester 1 Kurikulum 2013 yang dapat kami bagikan, semoga bermanfaat dan selalu semangat untuk belajar anak-anak hebat Indonesia.

Leave a Comment